KMP UNY Peduli Ponorogo

KMP UNY – Bencana alam tanah longsor yang terjadi di Desa Banaran, Kecamatan Pulung Ponorogo, Jawa Timur, Sabtu (1/4/2017) mendapat tanggapan cepat dari Keluarga Mahasiswa Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta (KMP UNY). KMP UNY melakukan sosialisasi penggalangan dana yang dilaksanakan dari tanggal 2 – 13 April 2017 melalui media sosial seperti Facebook, Instagram, BBM dan Whatsapp. Selain melalui media sosial,  penggalangan dana juga dilakukan di  program studi Pascasarjana UNY.

Selanjutnya, hasil donasi KMP UNY untuk para korban disalurkan langsung melalui Lembaga Kemanusiaan ACT (Aksi Cepat Tanggap) DIY Jawa Tengah pada hari Kamis, (13/4) pukul 13.10-14.30 WIB di kantor ACT yang beralamat di jalan Nitikan Baru Kota Yogyakarta. Pada saat penyerahan donasi ini KMP UNY disambut langsung oleh Anggraeni selaku perwakilan  ACT Yogyakarta-Jawa Tengah. KMP UNY diwakili oleh Citra Dwi Palenti, S.Pd dan Eka Suci Anja, S.Pd.

Jumlah donasi yang terkumpul yaitu sebesar Rp 424.300, Sumber dana donasi diantaranya berasal dari beberapa program studi yang ada di Pascasarjana UNY. Semua donasi telah diserahkan ke Lembaga Kemanusiaan ACT yang dalam hal ini sebagai perantara untuk disalurkan kepada korban longsor di Ponorogo, Jawa Timur. ACT merupakan lembaga kemanusiaan yang bergerak dalam bidang kegiatan sosial baik di Indonesia maupun di luar negeri. Melalui kerjasama antara KMP UNY dan lembaga kemanusiaan ACT ini diharapkan donasi dapat langsung sampai kepada korban yang membutuhkan, sehingga ada pemerataan bantuan ke seluruh korban.

KMP UNY mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang berkontribusi dalam kegiatan penggalangan dana. Selanjutnya, KMP UNY melalui bidang Pengabdian Masyarakat akan terus melaksanakan kegiatan berbasis sosial kemanusiaan. Hal ini tentunya tidak terlepas dari tri darma perguruan tinggi yakni pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Oleh karena itu, kesempatan terbuka lebar bagi seluruh civitas akademika PPs UNY untuk berkontribusi aktif baik dalam bentuk tenaga maupun donasi. (Humas KMP)

KMP UNY

Keluarga Mahasiswa Pascasarjana (KMP) UNY

You may also like...